Twitter  Facebook  Instagram
Follow my intagram wisnuanggoro_official Follow my twitter @Wisnu__Ofiicial
Wavy Tail

Jumat, 06 Januari 2012

Samsung Siapkan Perangkat Bernama Samsung Core


Samsung Electronics telah mendaftarkan sebuah merek dagang, Samsung Core. Masih belum diketahui dengan pasti akan dipergunakan untuk apa merek dagang tersebut. Nama ini bisa jadi akan menjadi nama dari salah satu perangkat mobile Samsung, seperti telepon seluler, ponsel pintar, atau tablet. Namun, jika melihat dari namanya kemungkinan Samsung akan menjadikannya sebagai nama perangkat yang menggunakan prosesor empat inti (quad core) di masa depan.

Mulai tahun ini, Samsung akan gencar menawarkan smartphone dengan quad core, seperti Samsung Galaxy S III dan Samsung Galaxy S 3D yang kemungkinan akan diluncurkan pada ajang Mobile World Congress di Barcelona, Spanyol Februari 2012 mendatang.

Untuk Samsung Galaxy S III ini, Samsung bakal membekali perangkatnya dengan prosesor quad core 1,8 Ghz. Rumor terakhir menyebutkan, prosesor di Galaxy S III akan menggunakan prosesor Exynos 4412 yang (rumornya) berbasis ARM Cortex A9 quad-core.

Tidak ada komentar:
Write komentar

Translate

Arsip Blog