Nokia baru saja mengungkap lini terbaru Asha, yang dinamakan Nokia Asha 310. Nokia Asha 310 merupakan lini Asha termurah yang memiliki fitur dual-SIM dan konektivitas Wi-Fi. Mau tahu apa saja spesifikasi yang ditawarkan oleh Nokia Asha 310? Nokia Asha 310 memiliki desain dan spesifikasi yang mirip dengan Nokia Asha 309, hanya saja Asha 310 didukung dual-SIM. Nokia Asha 310 memiliki layar 3 inci WQVGA (384 x 240p) berjalan pada Series 40, yang merupakan feture phone tapi Nokia telah bekerja sama dengan EA untuk memberikan layanan kepada pengguna 40 judul game secara gratis. Spesifikasi lainnya dari Nokia Asha 310 adalah microSD hingga 32GB, konektivitas 2G GPRS/EDGE, Wi-Fi, dan Bluetooth 3.0. Sedangkan untuk mengabadikan setiap momen istimewa, Nokia Asha 310 didukung kamera standar yaitu dengan sensor kamera 2MP. Nokia Asha 310 dibanderol sekitar $102 dan dijadwalkan akan diluncurkan di pangsa pasar seperti Asia, India, Timur Tengah, Afrika, dan Brasil, pada kuartal pertama 2013.
Translate
Arsip Blog
-
▼
2013
(28)
-
▼
Februari
(8)
- Nokia Lumia 1000 Akan Hadir Untuk Pasar China
- Bocoran Terbaru Mengenai iPhone 5S dan iPhone 6
- Tablet Microsoft Surface Pro Laris Terjual di AS
- BlackBerry Z10 Jadi Ponsel Terlaris Dalam Sejarah ...
- LG Perkenalkan Jajaran Ponsel Seri Optimus L Terbaru
- Nokia Asha 310 Punya Fitur Dual SIM
- iPhone Masa Depan Mungkin Akan Bertenaga Surya
- HTC M4
-
▼
Februari
(8)
Tidak ada komentar:
Write komentar